Kamis, 03 Februari 2011

Khasiat Dan Manfaat Buah Sirsak

Annona muricata atau Buah Sirsak. Orang jawa bilang Nangka Sabrang. Ada yang menyebutnya Nangka londo, Nangka buris, dan di Bali, lebih dikenali sebagai srikaya Jawa. Selain lezat, buah ini juga kaya kandungan obat. Beberapa penyakit yang dipecaya dapat di obati oleh buah sirsak ini antara lain: ambeien, kandung kemih, menceret, dan bisul dapat disembuhkan.
Donated by : Stockist NASA dan PT Natural Nusantara

Khasiat Dan Manfaat Buah Sirsak untuk pengobatan:

  • Ambeien. Buah sirsak yang sudah masak. Peras untuk diambil airnya sebanyak 1 gelas, diminum 2 kali sehari, pagi dan sore.
  • Sakit Kandung Air Seni. Buah sirsak setengah masak, gula dan garam secukupnya. Semua bahan tersebut dimasak dibuat kolak. Dimakan biasa, dan dilakukan secara rutin setiap hari selama 1 minggu berturut-turut.
  • Bayi Mencret. Buah-sirsak yang sudah masak. Buah sirsak diperas dan disaring untuk diambil airnya, diminumkan pada bayi yang mencret sebanyak 2-3 sendok makan.
  • Anyang-anyangen. Sirsak setengah masak dan gula pasir secukupnya. Sirsak dikupas dan direbus dengan gula bersama-sama dengan air sebanyak 2 gelas, disaring dan diminum.
  • Sakit Pinggang. 20 lembar daun sirsak, direbus dengan 5 gelas air sampai mendidih hingga tinggal3 gelas, diminum 1 kali sehari 3/4 gelas.
  • Bisul. Daun sirsak yang masih muda secukupnya,

Reupload by : Crystal X

Selasa, 01 Februari 2011

Manfaat Buah Pisang

Dipoweri oleh : Crystal X Murah

Buah Pisang selain enak untuk dimakan sehabis makan makanan pokok, buah khas tropis ini ternya memiliki manfaat manfaat yang banyak sekali untuk kesehatan tubuh.

Manfaat Pisang antara lain :
1. Sumber tenaga
Pisang dapat dicerna dengan mudah, gula yang terdapat di buah tersebut diubah menjadi sumber tenaga yang bagus secara cepat, dan itu bagus dalam pembentukan tubuh, untuk kerja otot dan sangat bagus untuk menghilangkan rasa lelah.

2. Untuk ibu hamil
Pisang juga disarankan para wanita hamil karena mengandung asam folat, yang mudah diserap janin melalui rahim. Namun, jangan terlalu berlebihan, sebab satu buah pisang mengandung sekitar 85-100 kalori.

3. Penderita Anemia
Dua pisang yang dimakan oleh pasien anemia setiap hari sudah cukup, karena mengandung Fe (zat besi) tinggi.

4. Penyakit usus dan perut
Pisang yang dicampur susu cair (atau dimasukkan dalamm segelas susu cair) dapat dihidangkan sebagai obat dalam kasus penyakit usus. Juga dapat direkomendasikan untuk pasien sakit perut dan kholik untuk menetralkan keasaman lambung.

5. Baik bagi penderita lever
Penderita penyakit lever bagus mengonsumsi pisang dua buah ditambah satu sendok madu, akan menambah nafsu makan dan membuat kuat.

6. Manfaat bagi luka bakar
Daun pisang digunakan untuk pengobatan kulit yang terbakar dengan cara dioles, campuran abu daun pisang ditambah minyak kelapa mempunyai pengaruh mendinginkan kulit.

7. Manfaat bagi diabetes
Pada masyarakat Gorontalo (Sulawesi Utara), jenis pisang goroho yang belum matang yang dikukus dan dicampur kelapa parut muda, merupakan makanan tambahan bagi orang yang menderita penyakit gula.

8. Kecantikan wajah
Bubur pisang dicampur dengan sedikit susu dan madu, dioleskan pada wajah setiap hari secara teratur selama 30-40 menit. Basuh dengan air hangat kemudian bilas dengan air dingin atau es, diulang selama 15 hari.

9. Mengatur bobot badan
Pisang juga mempunyai peranan dalam penurunan berat badan seperti juga untuk menaikkan berat badan. Telah terbukti seseorang kehilangan berat badan dengan berdiet 4 (empat) buah pisang dan 4 (empat) gelas susu non fat atau susu cair per hari sedikitnya 3 hari dalam seminggu, jumlah kalori hanya 1250 dan menu tersebut cukup menyehatkan.

10. Mengobati Maag
Daging buah pisang dapat melapisi dinding-dinding lambung dan usus sehingga berfungsi menjadi lapisan anti radang. Dalam The Food Pharmacy oleh Jean Carper, disebutkan pisang adalah makanan mujarab bagi penderita maag. Kandungan pektin yang tinggi dalam pisang dapat melindungi selaput lendir lambung terhadap pengaruh asam lambung

11. Mengobati Tekanan Darah
Bagi penderita tekanan darah tinggi, pisang baik untuk dikonsumsi. Sebab pisang mengandung potisium tinggi yang berguna bagi orang yang harus melakukan diet rendah garam.

12. Menyeimbangkan Fungsi Jantung
Kalium pada pisang berfungsi menjaga keseimbangan air tubuh, kenormalan tekanan darah, fungsi jantung dan kerja otot.

13. Mengurangi Tingkat Depresi
Protein trypotophan, sejenis protein yang dapat diubah oleh tubuh mejadi serotonin yang dimiliki oleh pisang, mampu membuat orang menjadi lebih santai dan bahagia. Posatium dalam pisang mampu membuat detak jantung lebih stabil sehingga oksigen yang dipasok ke otak tetap stabil.

14. Mengurangi Rasa Muall
Ibu hamil yang sering mual di pagi hari tak ada salahnya memakan pisang sebagai camilan. Kandungan gula alami yang tinggi bisa mempertahankan kadar gula dalam darah sehingga mengurangi rasa mual.

Berikut resep sederhana manfaat pisang

Kanker Perut
* Bahan: Tunas / anak batang pohon pisang dan 1 potong tumbuhan benalu teh
* Cara membuat: anak pisang diparut dan diambil airnya sebanyak 4 gelas, kemudian direbus bersama dengan benalu teh tersebut sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas.
* Cara menggunakan: diminum 2 kali sehari 1 gelas, pagi dan sore dan dilakukan secara teratur.

Sakit Kuning
* Bahan: Buah pisang emas yang sudah masak
* Cara menggunakan: makan buah pisang emas yang banyak.

Keluarga Berencana
* Bahan: Bunga Pisang ambon
* Cara membuat: direbus dengan air sampai mendidih
* Cara menggunakan: diminum airnya 2 kali sehari, pagi hari dan sebelum tidur. Dilakukan selama 7 hari berturut turut sesudah menstruasi atau melahirkan.

Pendarahan Usus Besar
* Bahan: tunas/ anak pisang dan 1 potong bonggol benalu teh
* Cara membuat: anak pisang diparut dan diperas untuk di ambil airnya sebanyak 2 gelas kemudian direbus bersama dengan bonggol benalu teh tersebut sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas.
* Cara menggunakan: disaring dan diminum 2 kali sehari 1 cangkir.

Pendarahan Rahim
* Bahan: tunas / anak pisang dan 1 potong bonggol benalu teh
* Cara membuat: anak pisang diparut dan diambil airnya sebanyak 2 gelas. Kemudian direbus bersama dengan bonggol benalu teh tersebut sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas.
* Cara menggunakan: disaring dan diminum 1 kali sehari 1/2 gelas.

Mencegah Pendarahan Sehabis Melahirkan
* Bahan: batang pohon pisang
* Cara membuat: batang pohon pisang diparut untuk diambil airnya.
* Cara menggunakan: disaring dan diminum 2 kali sehari 1/2 gelas.

Sariawan Usus
* Bahan: Kulit buah pisang kluthuk yang sudah masak dan buah pisang mentah.
* Cara membuat: Kulit pisang kluthuk dan buah pisang mentah tersebut diiris-iris tipis, kemudian ditumbuk halus, diperas sampai keluar airnya dan diembun-embunkan semalam di luar rumah.
* Cara menggunakan: diminum setelah bangun tidur / pagi hari.

Merapatkan Vagina dan Mencegah Pendarahan Setelah Bersalin
* Bahan: batang pohon pisang batu yang belum berbunga.
* Cara membuat: Pohon pisang dipancung untuk diambil airnya yang bersih
* Cara menggunakan: digunakan untuk mencuci Vagina setelah bersalin.

Ambeien
* Bahan: buah pisang kluthuk yang masih mentah, adas pulasari secukupnya dan 1 potong gula merah.
* Cara membuat: buah pisang kluthuk diparut untuk diambil airnya. Kemudian dicampur dengan bahan lainnya dan diaduk sampai merata.
* Cara menggunakan: disaring dan diminum.

Cacar Air
* Bahan: bonggol batang pisang kluthuk, adas pulosari
* Cara membuat: bonggol pisang diparut untuk diambil airnya, kemudian dicampur dengan bahan lainnya sampai merata.
* Cara menggunakan: disaring dan diminum.

Telinga Bengkak
* Bahan: Kulit pisang kustruk
* Cara membuat: Kulit pisang dipanggang dan dalam keadaan hangat-hangat diperas untuk diambil airnya.
* Cara menggunakan: dioleskan pada bagian telinga yang bengkak.

Tenggorokan Bengkak
* Bahan: Bonggol pisang kapok (kepok)
* Cara membuat: Bonggol pisang diparut dan diperas untuk diambil airnya.
* Cara menggunakan: dipakai untuk kumur.

Disentri
* Bahan: Bonggol pisang kluthuk
* Cara membuat: diparut untuk diambil airnya sebanyak 1/2 gelas
* Cara menggunakan: diminum 3 hari sekali

Diare (orang dewasa)
* Bahan: buah pisang kapur mentah
* Cara membuat: dibakar
* Cara menggunakan: dimakan

Diare (Bayi)
* Bahan: buah pisang kapok (kepok) mentah
* Cara membuat: diiris-iris dan digoreng tanpa minyak
* Cara menggunakan: dimakan oleh ibu yang sedang menyusui bayi tersebut.

Amandel
* Bahan: bonggol batang pisang
* Cara membuat: diparut dan diperas \untuk diambil airnya
* Cara menggunakan: diminum.

Mencegah Infeksi
* Bahan: getah pelepah daun pisang
* Cara membuat: pelepah pisang dipancung dan diambil getahnya.
* Cara menggunakan: dioleskan pada bagian yang luka.

Hidung berdarah
* Bahan: akar pisang kepok atau batang pohonnya secukupnya.
* Cara membuat: ditumbuk halus dan disedu dengan air panas
* Cara menggunakan: diminum sebanyak ½ gelas sekaligus.

Digigit Binatang (Ular) berbisa
* Bahan: Bonggol batang pisang raja;
* Cara membuat: diparut dan diperas untuk diambil airnya;
* Cara menggunakan: diminum 2 kali sehari ½ - 1 gelas.

Melancarkan Buang Air besar
* Bahan: buah pisang ambon lumut atau pisang emas yang masak
* Cara menggunakan: makan yang banyak.

Sakit mata
* Bahan: Pisang ambon atau pisang cere yang sudah masak
* Cara menggunakan: makan pisang ambon 2 kali 3 buah setiap hari, atau makan pisang cere 3 kali 4 buah setiap hari.

Diambil dari : http://intl.feedfury.com/content/16689398-manfaat-pisang.html dan dari http://www.smallcrab.com/kesehatan/104-pisang-dan-manfaatnya

Manfaat Buah Tomat



Dipoweri oleh : Crystal X Murah

Tomat. Apel Cinta. Pomme d’Amour. Pemulih lemah syahwat. Penggesit dan peningkat Jumlah Sperma. Pada awal penemuannya berada di sekita Peru, ekuador da Bolivia. Sekarang, nengdi ae ono. Dimana saja ada.

Manfaat Buah Tomat tenyata bejubel.

Kandungan utama yang telah diketahui manusia adalah Vitamin A, B1, C garam garam nineral, lycopene, asam sitrat, tomatine dan karotene. Pastilah masih banyak zat gizi yang di sediaan Allah SWT di dalam Apel Cinta ini yang blom teridentifikasi oleh kita, manusia.

Kandungan tomatine pada tomat berkhasiat anti-radang, sehingga, kalau mau, irisan tomat yang diusap-usapkan secara perlahan pada muka jerawatan setiap hari, jerawat bisa ilang. Ini terjadi karena asam sitratnya mengangkat kotoran dan lemak pada wajah berjerawat

Pigmen merahnya kaya akan Lycopene si antioxidan penghancur radikal bebas karena asap rokok, polusi dan sinar ultra violet. Lycopene tomat juga berkhasiat membantu mencegah kerusakan sel yang dapat mengakibatkan kanker leher rahim, kanker prostat, kanker perut dan kanker pankreas

Karoten dan vitamin C yang berkhasiat sebagai antioksidan

Garam mineral nya meningkatkan nafsu makan dan merangsang aliran air liur sehingga memungkinkan makanan dicerna dengan baik. Konsumsi tomat yang teratur membantu mengobati penyakit anoreksia (kehilangan nafsu makan).

Manfaat lain yang terungkap

DR. John Cook Bennet dari Wiloughby University, Ohio, November 1834, menunjukkan bahwa tomat dapat mengobati diare, serangan empedu,gangguan pencernaan dan memulihkan fungsi lever. 120 tahun kemudian, Yumi Tohuoka menunjukkan dukungannya terhadap Bennet. Dalam laporan TheTohoku Journal of Experimental Medicine terbitan Tohoku University di Jepang, jus tomat secara klinis efektif untuk menyeimbangkan gangguan lever.

Peneliti lain dari Rowett Research Institute di Aberdeen, Skotlandia, juga berhasil menemukan manfaat tomat lainnya. Menurutnya, gel berwarna kuning yang menyelubungi biji tomat dapat mencegah penggumpalan dan pembekuan darah yang dapat menyebabkan penyakit jantung dan stroke.
Dr. Leane Suniar Manurung, MSc. Melihat khasiat tomat begitu banyak, maka tomat baik dikonsumsi siapapun sejak usia dini. “Apalagi tomat juga timggi kandungan vitamin C dan vitamin A, yang bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuh.”

Jus tomat segar sangat membantu pembentukan glycogen dalam liver. Menurut penelitian ditemukan bahwa jus tomat menyeimbangkan fungsi liver dengan cepat dan dengan demikian berarti menjaga stamina tubuh dan menyehatkan badan

Tapi tomat seperti apa yang baik dikonsumsi? Jika melihat dipasaran, kita bisa menemukan tomat dengan dua warna, yakni warna merah dan hijau. Perbedaan warna ini menunjukan kandungan vitaminnya. Menurut Leane, tomat yang baik dikonsumsi adalah tomat merah. Tomat berwarna merah mengandung vitamin C dan vitamin A lima kali lebih banyak dibandingkan dengan tomat hijau.Semakin matang tomat, semakin kaya kandungan vitaminnya. “Karena itu anak kecil sebaiknya dibiasakan banyak makan tomat merah. Ini penting untuk kesehatan matanya,” ujar Leane. Jadi, tak pelu ragu memberi si kecil tomat. Sejak usia 6 bulan, seorang anak mulai dibiasakan memakan tomat yang dicampur dengan sayuran lainnya. Menghancurkan Radikal Bebas

Tomat lebih baik dicampur dengan masakan atau dihancurkan sebelum dimakan. Para peneliti menemukan lycopene yang dikeluarkan pada tomat tersebut lebih banyak dibandingkan dengan tomat yang langsung dimakan tanpa diolah terlebih dahulu. Sayangnya, meskipun kandungan lycopennya berlimpah, pasta tomat dan saus tomat yang dijual dipasaran sudah banyak dibubuhi bahan tambahan makanan seperti pewarna atau pengawet sintetis. ” Bahan tambahan ini justru merangsang munculnya banyak radikal bebas yang memicu kanker. Masih seabrek manfaat tomat yang tak tertulis di sini.

Tomat Untuk Keseleo

Sembuhkan dengan ramuan tomat. Buah tomat diblender, lalu sarinya dicampur dengan minyak wijen, dengan perbandingan 1:1. Setelah itu, dipanaskan hingga tinggal minyaknya saja. Kemudian, minyak tersebut dipakai memijat sendi-sendi yang keseleo tadi.

Tomat mengobati bisul

Daging dan biji tomat dipanaskan, dan diletakkan di atas bisul. Tak lama kemudian bisul itu pecah, dan sekaligus disembuhkannya.

Tomat mengobati jerawat

Tomat yang telah direbus, dipotong-potong. Gosokkan potongan itu pada wajah yang berjerawat secara perlahan. Diamkan selama sepuluh menit. Setelah itu bilas wajah dengan air. Lakukan rutin selama satu bulan.

Tips memilih tomat yang baik

  • Pilih tomat yang matang berwarna merah tua.
  • Pilih tomat yang masih keras dan tidak ada bagian yang lunak. Jika ada bagian yang lunak, berarti ada bagian yang sudah mulai membusuk di dalamnya.
  • Jangan pilih tomat yang kusam, pilih yang warnanya masih mengkilap.
  • Perhatikan pada pangkal tomat, jika berbau agak asam dan sudah mulai berarir, berarti sudah mulai terjadi pembusukan.
  • Pilih tomat yang kulitnya masih segar dan belum keriput, untuk menandakan bahwa tomat tersebut masih baru.

Manfaat Buah Apel

Dipoweri oleh : Crystal X Murah

Apel banyak memiliki kandungan vitamin, mineral serta unsur lain seperti fitokimian, serat, tanin, baron, asam tartar, dan lainnya. Zat inilah yang sangat dipelukan bagi tubuh kita untuk mencegah dan menanggulangi berbagai penyakit. Untuk selanjutnya, akan dibahas tentang apa saja yang terkandung pada buah apel.

Kaya vitamin. Buah apel kaya akan kandungan vitamin. Beberapa vitamin yang terdapat dalam buah apel misalnya vitamin A, vitamin B1, vitamin B2, vitamin B3, vitamin B5, vitamin B6, vitamin B9, vitamin C.

Kaya mineral. Buah apel mengandung banyak mineral. Mineral dalam buah apel antara lain kalsium, magnesium, potasium, zat besi, dan zinc.

Fitokimia. Buah apel juga mengandung fitokimia. Fitokimia merupakan antioksidan untuk melawan radikal bebas yang berasal dari polusi atau lingkungan sekitar. Zat ini juga berfungsi untuk menekan jumlah kolesterol jahat (LDL) yang dapat menyebabkan penyumbatan pembuluh darah.

Kaya Serat. Apel kaya akan serat, sehingga baik untuk orang yang sedang dalam program diet. Hal ini disebabkan karena serat yang tinggi sehingga mencegah lapar datang lebih cepat.

Serat untuk mengurangi lemak dan kolesterol. Buah apel mengandung serat yang berguna mengikat lemak dan kolesterol jahat dalam tubuh untuk selanjutnya dibuang.

Tanin. Buah apel juga memiliki kandungan tanin. Tanin adalah zat yang berfungsi membersihkan dan menyegarkan mulut, sehingga dapat mencegah kerusakan gigi dan penyakit gusi.

Baron. Di dalam buah apel terdapat baron. Apakah baron itu? Baron berfungsi mempertahankan jumlah estrogen dalam tubuh seorang wanita.

Flavoid. Salah satu kandungan buah apel yang baik untuk menjegah penyakit adalah flavoid. Flavoid merupakan zat yang berfungsi menurunkan risiko kanker.

Asam D-glucaric. Apakah Asam D-glucaric itu? Asam D-glucaric merupakan zat yang dapat menurunkan kadar kolesterol. Asam D-glucaric juga terdapat di dalam buah apel.

Quercetin. Quercetin merupakan zat yang dibutuhkan untuk meningkatkan kadar antioksidan sehingga tubuh terasa lebih sehat dan mencegah berbagai penyakit. Buah apel mengandung zat quercetin.

Asam tartar. Di dalam sebuah apel juga terdapat asam tartar. Asam tartar yang dapat menyehatkan saluran pencernaan, karena zat ini mampu membunuh bakteri yang ada dalam saluran pencernaan.

Sedangkan manfaat buah Apel menurut kesehatan banyak sekali yang pertama dengan mengkonsumsi bah apel kita bisa melakukan senam wajah tanpa di sadari, karena kita telah mengunyah buah tersebut.

Yang kedua manfaat dari bua apel bisa membantu memantau kadar gula di dalam darah kita, dan juga bisa menggantikan gula karena juga bisa menggantikan pemanis secara alami.

dari berita yang kami dapatkan ternyata buah apel sangat baik di konsumsi oleh ibu hamil, sangat sehat bagi sang bayi, juga bisa mencegah penyakit Asma pada bayi yang di dalam kandungan.

Selain itu buah apel juga bisa mengurangi kadar kolesterol yang ada dalam tubuh manusia, juga bisa melawan kanker sebab senyawa yang ada di dalam buah Apel bisa membunuh sel kanker yang berjaring di tubuh manusia, penelitian terus di kembangkan oleh University of Massachusetts, semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi
1. Menurunkan kadar kolesterol
Apel dikenal mengandung fitokimia, zat antioksidan yang efektif melawan kolesterol jahat (LDL). Life Science tahun 1999 menulis, selain menurunkan kolesterol jahat, apel juga meningkatkan kolesterol baik (HDL). Kandungan pektin dan asam D-glucaric dalam apel berjasa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh.

2. Mencegah kanker dan menyehatkan paru-paru
National Cancer Institute di AS melaporkan, zat flavonoid dalam apel terbukti dapat menurunkan risiko kanker paru-paru sampai 50 persen. Penelitian dari Cornell University di AS juga menemukan bahwa zat fitokimia dalam kulit apel menghambat pertumbuhan kanker usus sebesar 43 persen.

3. Mencegah penyakit jantung dan stroke
British Medical Journal (1996) mencatat, apel terbukti mencegah serangan stroke. Publikasi penelitian di Finlandia (1996) menunjukkan, orang berpola makan kaya flavonoid mengalami insiden penyakit jantung lebih rendah.

4. Menurunkan berat badan
Sebagai sumber serat yang baik, apel baik untuk pencernaan dan membantu menurunkan berat badan. Apel merupakan camilan yang sangat baik untuk orang yang sedang menurunkan berat badan karena kadar seratnya tinggi sehingga mencegah rasa lapar datang lebih cepat.

5. Menjaga kesehatan gigi
Apel juga mengandung tanin, zat yang bermanfaat mencegah kerusakan gigi periodontal. Penyakit gusi itu disebabkan saling menempelnya bakteri pembentuk plak. Itu menurut Journal of American Dental Association (1998).

6. Membuat perempuan tetap cantik
Kandungan boron dalam apel terbukti membantu wanita mempertahankan kadar hormon estrogen saat menopause. Mempertahankan estrogen berarti mengurangi gangguan yang disebabkan oleh ketidakseimbangan hormon di kala menopause, misalnya semburan panas, nyeri, depresi, penyakit jantung, dan osteoporosis.

7. Melindungi tubuh dari virus flu
Konowalchuck pada 1978 mengeluarkan publikasi mengenai efek antivirus dalam minuman sari buah apel. Menurutnya, sari apel sangat baik untuk melawan serangan infeksi virus karena stamina dan kekebalan tubuh meningkat berkat konsumsi sari apel itu.

Diambil dari http://kumpulan.info/sehat/artikel-kesehatan/48-artikel-kesehatan/101-manfaat-buah-apel.html dan dari mana, lupa saya satunya.